Masih dijudul yang
sama tentang “Identitas Nasional”, kalau kemarin sudah membahas apa itu
pengertian Identias Nasional, sekarang kita akan membahas faktor-faktor apa
saja yang melahirkan Identitas Nasional.
1. Faktor-faktor yang
mendukung kelahiran identitas nasional bangsa Indonesia meliputi:
- Faktor Objektif,
yang meliputi faktor geografis-ekologis dan demografis
- Faktor Subjektif,
yaitu faktor historis, social, politik, dan kebudayaan yang dimiliki bangsa
Indonesia.
2. Menurut Robert de
Ventos, dikutip Manuel Castelles dalam bukunya “The Power of Identity” (Suryo,
2002), munculnya identitas nasional suatu bangsa sebagai hasil interaksi
historis ada 4 faktor penting, yaitu:
- Faktor primer,
mencakup etnisitas, territorial, bahasa, agama, dan yang sejenisnya.
- Faktor pendorong, meliputi
pembangunan komunikasi dan teknologi, lahirnya angkatan bersenjata modern dan
pembanguanan lainnya dalam kehidupan bernegara.
- Faktor penarik,
mencakup modifikasi bahasa dalam gramatika yang resmi, tumbuhnya birokrasi, dan
pemantapan sistem pendidikan nasional
- Faktor reaktif, pada
dasarnya tercakup dalam proses pembentukan identitas nasional bangsa Indonesia
yang telah berkembang dari masa sebelum bangsa Indonesia mencapai kemerdekaan
dari penjajahan bangsa lain.
3. Faktor pembentukan
Identitas Bersama. Proses pembentukan bangsa- negara membutuhkan identitas-identitas
untuk menyatukankan masyarakat bangsa yang bersangkutan. Faktor-faktor yang
diperkirakan menjadi identitas bersama suatu bangsa, yaitu :
· Primordial
· Sakral
· Tokoh
· Bhinneka Tunggal Ika
· Sejarah
· Perkembangan Ekonomi
· Kelembagaan
4. Faktor-faktor
penting bagi pembentukan bangsa Indonesia sebagai berikut
- Adanya persamaan
nasib , yaitu penderitaan bersama dibawah penjajahan bangsa asing lebih kurang
selama 350 tahun
- Adanya keinginan
bersama untuk merdeka , melepaskan diri dari belenggu penjajahan
- Adanya kesatuan
tempat tinggal , yaitu wilayah nusantara yang membentang dari Sabang sampai
Merauke
- Adanya cita-cita bersama untuk mencapai
kemakmuran dan keadilan sebagai suatu bangsa.
Nah, inilah
faktor-faktor pendukung kelahiran Identitas Nasional. Keempat faktor tersebut
pada dasarnya tercakup dalam proses pembentukan identitas nasional bangsa
Indonesia, yang telah berkembang dari masa sebelum bangsa Indonesia pada
dasarnya melekat erat dengan perjuangan bangsa Indonesia.
Oleh karena itu
pembentukan identitas nasional Indonesia melekat erat unsur-unsur sosial,
agama, ekonomi, budaya, geografis yang berkaitan dan terbentuk melalui suattu
proses yang cukup panjang.